Loetju.id - Sragen (01/02/2023). Desa Mlale merupakan salah satu desa dari tujuh desa yang berada di Kecamatan Jenar, Kabupaten Sragen. Desa Mlale memiliki luas wilayah sebesar 652,52 Hektar yang dibagi menjadi dua jenis lahan yang terdiri atas lahan sawah degan luas 144,11 Hektar dan lahan bukan sawah dengan luas 508,41 Hektar.
Secara umum peta administrasi merupakan data teknis yang sangat diperlukan dalam suatu kelurahan/desa untuk mengetahui letak dan batas suatu wilayah. Peta administrasi juga memuat sarana seperti jalan, batas kelurahan, dan lain – lain.
Dalam memudahkan informasi tentang desa kepada masyarakat yang berkunjung ke balai desa terkait batas administrasi Desa Mlale, maka Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro membuat “Peta Administrasi Desa Mlale” dikarenakan belum adanya in Bformasi tentang desa di Balai Desa Mlale.
Pembuatan peta dilakukan dengan mencari data Shapefile (SHP) terlebih dahulu di laman Peta Rupa Bumi Indonesia (RBI) Jawa Tengah dan Geoportal Jawa Tengah dilanjutkan dengan melakukan survei lapangan terkait kesesuaian batas administrasi yang sudah ada.
Selain itu, Mahasiswa KKN Undip Tim 1 juga membuat Profil Desa yang berisikan tentang data jumlah penduduk, klasifikasi umur penduduk, dan potensi desa. Pembuatan profil desa dilakukan dengan mengumpulkan Kartu Keluarga (KK) yang diperoleh dari Ketua Rukun Tetangga (RT) yang kemudian dimasukkan ke dalam Microsoft Excel untuk diolah.
Luaran yang dihasilkan dari program ini berupa banner yang kemudian diserahkan ke pihak desa. Dengan adanya Peta Administrasi dan Profil Desa Mlale diharapkan masyarakat yang datang ke Balai Desa dapat mengetahui informasi tentang Desa Mlale.