Mahasiswa KKN TIM 1 UNDIP Gencarkan ajakan Menabung Sejak Dini bagi Siswa-siswi SD HARJOSARI KIDUL 01 - Comedy, Indie and Creativity

Jumat, 10 Februari 2023

Mahasiswa KKN TIM 1 UNDIP Gencarkan ajakan Menabung Sejak Dini bagi Siswa-siswi SD HARJOSARI KIDUL 01

 


Loetju.idKabupaten Tegal (08/02/2023). Membiasakan menabung merupakan hal yang perlu kita kenalkan kepada anak sejak dini. Dengan mengenalkan menabung, anak akan mulai terbiasa untuk berhemat dan belajar mengelola keuangannya. Selain itu, anak pun akan mulai belajar untuk bersabar dan berusaha sebelum mendapatkan barang atau sesuatu yang diinginkan.

Melihat masih banyak anak yang masih kurang konsisten dalam membiasakan menabung, maka Maria Diajeng Rahmad Saputri yang merupakan mahasiswa KKN Tim 1 Universitas Diponegoro periode 2022/2023 mengajukan dilaksanakannya kegiatan sosialisasi kebiasaan menabung kepada siswa siswi SD HARJOSARI KIDUL .

Berdasarkan wawancara sekaligus perizinan dengan Kepala Sekolah SD HARJOSARI KIDUL 01, Kepala Sekolah menilai siswa kelas 5 membutuhkan pengajaran mengenai pentingnya menabung. Hal ini dikarenakan siswa kelas 5 akan memiliki kegiatan wajib menabung guna menunjang kebutuhan dana studi wisata, serta melanjutkan buku tabungan yang telah ada di kelas 5 yang bekerjasama dengan bank.

Berangkat dari informasi tersebut, penulis akhirnya memutuskan untuk memberikan sosialisasi sekaligus ajakan "GABUNG (Gerakan Menabung)" untuk siswa-siswi kelas 5 SD HARJOSARI KIDUL 01.  Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan pada hari Rabu, 25 Januari 2023 pukul 08.00 WIB di kelas 5 SD HARJOSARI KIDUL  dengan jumlah siswa sebanyak 38 orang.  Acara tersebut  mendapatkan respon positif dari siswa-siswi. 

Metode pembelajaran yang digunakan adalah student centered learning, yang menerapkan peran peserta sebagai subjek pembelajaran.. Materi-materi yang disampaikan adalah makna uang, pengertian menabung, contoh kegiatan menabung, mengapa kita harus menabung, dampak jika tidak menabung, dan tips menabung. 

Tak hanya itu, peserta didik juga diminta untuk membuat suatu keinginan yang akan dijadikan motivasi untuk menabung. Menjelang akhir kegiatan, salah satu siswa memberikan tanggapan atas sosialisasi tersebut. 


Yuli “terimaksih kepada kak putri yang telah menjelaskan materi menabung, saya perwakilah dari teman teman merasa terbantu dan bisa menambah ilmu dan juga dengan adanya kegiatan ini saya dan teman teman mulai gemar menabung Kembali “diadakan tanya jawab serta pembagian buku tabungan dan celengan kepada siswa siswi kelas 5 SD HARJOSARI KIDUL .

Dengan diadakan acara sosialisasi serta ajakan untuk menabung, penulis mengharapkan kesadaran siswa siswi kelas 5 SD HARJOSARI KIDUL untuk bisa mengerti atas penting nya menabung. 

Selain itu, untuk keberlanjutan, para siswa bisa menerapkan cara-cara mengelola uang, dengan dapat mendahulukan kebutuhan daripada keinginan, menabung dan memakai jasa dan layanan produk di masa depan semaksimal mungkin sehingga dapat menjalankan pola hidup hemat, tertib, dan teratur, memiliki perencanaan masa depan yang lebih baik, serta memiliki perlindungan dari ketidakpastian dan hal tidak terduga di masa depan.

Bagikan artikel ini

Jangan lupa komen ya Guys..