KKN TIM II UNDIP Bantu Transformasi UMKM Desa Jaten Menjadi Digital, Pasar Makin Meluas! - Comedy, Indie and Creativity

Jumat, 11 Agustus 2023

KKN TIM II UNDIP Bantu Transformasi UMKM Desa Jaten Menjadi Digital, Pasar Makin Meluas!

 


Loetju.idBoyolali (11/08/2023) - Program KKN TIM II UNDIP 2023 dengan judul "Pelatihan Strategi Pemasaran Digital Bagi UMKM di Desa Jaten Guna Meningkatkan Pendapatan Usaha" berhasil membantu UMKM di Desa Jaten, Kecamatan Klego, Kabupaten Boyolali untuk turut memperluas pasar usahanya.

Penulis menemukan permasalahan saat berkunjung pertama kali di UMKM-UMKM Desa Jaten. Para pelaku UMKM tersebut masih memasarkan produknya secara offline, belum memasarkan produknya secara online. Hal ini juga menyebabkan adanya kondisi stagnan dan bahkan menurun pada kondisi keuangan dari UMKM-UMKM tersebut. 

Penulis menemukan potensi bahwa terdapat beberapa UMKM yang terbuka terhadap adanya digitalisasi meskipun mereka memerlukan pemahaman dari dasar terkait internet.
Berdasarkan permasalahan tersebut, demi membantu meningkatkan pendapatan usaha dan memperluas pasar bagi UMKM Desa Jaten, penulis melaksanakan program kerja terkait digital marketing kepada kader UMKM. 

Survei terhadap UMKM dilakukan pada tanggal 23 Juli 2023. Penulis memberikan pelatihan terhadap digital marketing kepada kader UMKM Desa Jaten yaitu UMKM Keripik Pisang Rahayu. 


Pelatihan dilakukan pada tanggal 26 Juli 2023. Digital Marketing yang diajarkan terkait dengan pembuatan konten marketing melalui instagram dan pelatihan terhadap penggunaan instagram. 

Penulis juga membantu mendaftarkan usaha dari kader pada marketplace Shopee. Pada akhir kegiatan, penulis juga turut membantu untuk mengajarkan cara memproses pesanan yang masuk melalui Shopee. Penulis turut mengajak orang-orang terdekat untuk ikut memesan dan memasarkan produk UMKM di Desa Jaten.

Program Kerja yang telah terlaksana tersebut menghasilkan luaran berupa Modul “Digital Marketing” dan kader UMKM berkelanjutan yaitu Keripik Pisang Rahayu. Harapannya, melalui program kerja ini dapat membantu digitalisasi pada UMKM di Desa Jaten melalui perantara dari kader UMKM Desa Jaten.




Penulis:
Kristian Dwi Kurnia 
(21070120120036) 
Jurusan Teknik Industri
Fakultas Teknik
Universitas Diponegoro


Dosen Pembimbing Lapangan: 
Dr. Ir. Baginda Iskandar Moeda T., M.Si., IPM

Bagikan artikel ini

Jangan lupa komen ya Guys..