Loetju.id - Desa Karangasem, Kecamatan Talun, Kabupaten Pekalongan (29/07/2023) -Berdasarkan data yang disajikan oleh KOMINFO (Kementerian Komunikasi dan Informatika), ditemukan bahwa sebanyak 30% hingga 60% dari populasi penduduk Indonesia mengalami paparan konten yang tidak benar atau berita palsu saat mereka sedang menggunakan dan berinteraksi melalui platform online.
Lebih lanjut, hanya sekitar 21% hingga 36% dari total populasi yang memiliki kemampuan untuk mengenali dengan tepat konten yang bersifat hoaks atau tidak akurat. Melihat presentase tersebut sangatlah mengkhawatirkan menginggat dampak buruk yang dapat terjadi akibat dari penyebaran berita hoaks.
Di Desa Karangasem, pemahaman mengenai cara membedakan berita faktual dengan berita bohong atau Hoaks masih belum optimal, Hal ini dapat mengarah kepada perpecahan serta pembentukan opini tidak akurat di masyarakat.
Oleh karena itu, Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro 2023, Rana Badria Kusumawardani, mengusung program monodisiplin “Edukasi Pemilihan Informasi di Internet untuk Meminimalisisr Hoaks Kepada Ibu-Ibu PKK Desa Karangasem” sebagai solusi dari permasalahan tersebut.
Kegiatan ini dilakukan melalui sosialisasi kepada ibu-bu PKK (Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga) di Desa Karangasem. Sosialisasi kepada para ibu PKK dimulai dengan pemberian posttest yang bertujuan untuk mengukur pemahaman mengenai hoaks, didapat bahwa 5 dari 11 peserta kurang memahami bahaya berita hoax dan dilanjutkan dengan dilakukannya pemberian materi “Waspada Penyebaran Berita Hoaks” untuk memberikan pemahaman mengenai bahaya yang dapat ditimbulkan dari tersebarnya berita hoaks dan cara-cara mengindentifikasi serta mengatasi berita Hoaks dan diakhiri dengan pemberian postest.
Kegiatan berlangsung dengan lancar. Ibu-ibu PKK terlihat antusias mendengarkan pemaparan materi yang diberikan. Melalui program ini, diharapkan ibu-ibu PKK dapat mengimplementasikan informasi yang didapat dengan baik sehingga mampu melindungi diri sendiri dan orang lain dari dampak negatif yang dapat timbul dari menerima informasi palsu serta mendukung literasi media.
Penulis: Rana Badria Kusumawardani (14040120140091)
Jurusan/Fakultas: Ilmu Komunikasi/ Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
DPL: Ocid Mursid, S.T., M.T
Lokasi KKN: Desa Karangasem, Kecamatan Talun, Pekalongan
KKN Tim II Universitas Diponegoro Tahun 2023