Loetju.id - Pekalongan (7/8) Anak usia sekolah dasar cenderung sangat aktif beraktivitas, baik di dalam maupun di luar ruangan. Di tengah padatnya kegiatan, kebersihan dan kesehatan diri tentu perlu dijaga untuk menghindari paparan penyakit.
Transmisi kuman salah satunya paling sering disebarkan lewat tangan sebagai salah satu organ tubuh yang paling banyak bersentuhan langsung dengan lingkungan, menjadi krusial karena juga berfungsi menunjang berbagai aktivitas, seperti makan, menyentuh wajah, dan berbagai kontak lain yang langsung bersinggungan dengan tubuh. Oleh karena itu, penting untuk menjaga tangan dan diri tetap bersih dengan perilaku hidup bersih dan sehat.
Dari diskusi dengan petugas puskesmas pembantu (pustu), diketahui terdapat masalah kesehatan warga Desa Kalijoyo berupa keluhan gatal pada kulit karena pencemaran air dan perilaku hidup kurang bersih. Maka dari itu, dilakukan edukasi perilaku hidup bersih dan sehat pada anak-anak Sekolah Dasar Negeri 01 Kalijoyo pada Senin, 7 Agustus 2023.
Edukasi dilakukan bagi siswa kelas 1 sampai 4. Kegiatan dilakukan dengan perkenalan, lalu dilanjutkan dengan edukasi dan demonstrasi langsung di hadapan para siswa mengenai enam langkah cuci tangan yang benar dan bahwa cuci tangan yang tepat adalah menggunakan sabun dan air mengalir.
Poster langkah cuci tangan
Para siswa diinstruksikan untuk mengikuti tiap langkah cuci tangan. Selain itu, diberikan juga informasi mengenai waktu yang tepat untuk melakukan cuci tangan, seperti sebelum makan dan setelah buang air kecil/besar.
Para siswa tampak begitu antusias dan dapat mengikuti instruksi dengan baik, bahkan dalam sekali demonstrasi, para siswa telah dapat mengulangi keenam langkah cuci tangan dengan benar.
Keceriaan bersama anak-anak Sekolah Dasar Negeri 01 Kalijoyo
Pada akhir kegiatan, para siswa ditantang untuk mengulang enam langkah cuci tangan di depan kelas. Luar biasanya, begitu banyak siswa yang bersedia untuk melakukan demonstrasi mandiri tersebut dan langkah-langkahnya pun tepat.
Acara diakhiri dengan foto bersama. Juga dilakukan penyerahan poster berisi enam langkah cuci tangan yang benar dan waktu yang tepat untuk mencuci tangan. Diharapkan dengan dilakukannya program edukasi ini, para siswa menjadi lebih sadar pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat, serta dapat menerapkannya dengan cara yang tepat di waktu yang tepat.
Penulis:
Patricia Bong Napitupulu, S-1 Kedokteran
Fakultas Kedokteran, KKN Tim II Undip 2023
Lokasi KKN:
Desa Kalijoyo, Kecamatan Kajen
Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah