Mahasiswa KKN UNDIP Ajak Siswa-Siswi SDN Karanganyar 01 Memilih Jajanan Sehat di Sekolah - Comedy, Indie and Creativity

Kamis, 15 Februari 2024

Mahasiswa KKN UNDIP Ajak Siswa-Siswi SDN Karanganyar 01 Memilih Jajanan Sehat di Sekolah




Loetju.idKaranganyar, Kabupaten Sukoharjo (18/01/2024), Mahasiswa KKN Tim I Universitas Diponegoro mengadakan kegiatan sosialisasi pemilihan jajanan sehat di sekolah kepada siswa-siswi SDN Karanganyar 01. Acara ini dilakukan dengan tujuan memberikan edukasi kepada siswa untuk memilah makanan yang sehat dan tidak sehat di lingkungan sekolah. 

Sosialisasi dilakukan pada tanggal 18 Januari 2024. Siswa sangat antusias dn aktif saat kegiatan berlangsung. Mahasiswa KKN UNDIP menyampaikan materi melalui presentasi PPT yang disesuaikan dengan pemahaman siswa, serta melibatkan mereka dalam bermain games yang edukatif untuk menumbuhkan semangat. 
 
Mahasiswa tidak hanya memberikan materi secara langsung kepada siswa, tetapi juga menyediakan poster edukasi tentang jajanan sehat kepada pihak sekolah. Poster-poster ini dipasang di mading sekolah untuk memberikan informasi yang terus terlihat dan dapat diakses oleh seluruh anggota sekolah.


Kegiatan sosialisasi ini menjadi penting mengingat banyaknya pilihan jajanan di lingkungan sekolah. Di usia sekolah, kebutuhan akan gizi yang cukup menjadi krusial dalam mendukung masa pertumbuhan dan perkembangan para siswa. Dengan pemahaman yang diberikan melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa dapat lebih cerdas dalam memilih makanan yang sehat untuk konsumsi sehari-hari.




Penulis: 
Jasmin Rahmawati Kasih 
Ilmu Gizi

Dosen Pembimbing Lapangan: 
dr Siti Fatimah M.Kes

Lokasi: 
Desa Karanganyar, Kecamatan Weru, Kabupaten Sukoharjo

Editor:
Achmad Munandar

#kknundiptim1 #p2kknundip #lppmundip #undip

Bagikan artikel ini

Jangan lupa komen ya Guys..