Memperluas Jangkauan Pasar UMKM : Mahasiswa KKN UNDIP Bantu Daftarkan UMKM di Googlemaps - Comedy, Indie and Creativity

Kamis, 15 Februari 2024

Memperluas Jangkauan Pasar UMKM : Mahasiswa KKN UNDIP Bantu Daftarkan UMKM di Googlemaps



Desain stiker googlemaps untuk ditempelkan di setiap lokasi usaha UMKM

Loetju.idSukoharjo (26/01/2024) tepatnya di desa Karanganyar kecamatan Weru telah dilangsungkan sosialisasi manfaat dari googlemaps kepada warga yang memiliki usaha oleh Hazrah Haniku, mahasiswi dari jurusan Ekonomi Islam Universitas Diponegoro. Manfaat dari mendaftarkan usaha di googlemaps di antaranya adalah dapat memperluas jangkauan target konsumen dan memperkenalkan produk kita ke masyarakat yang lebih luas karena aplikasi googlemaps mudah diakses oleh semua lapisan masyarakat di kabupaten Sukoharjo pada khususnya dan masyarakat seluruh Indonesia pada umumnya.

Setelah dilakukan survei ke beberapa UMKM yang terdapat di desa Karanganyar, masih banyak yang belum terdaftar di googlemaps. Pemilik usaha masih hanya mengandalkan informasi dari mulut ke mulut antar warga sekitar. Sehingga program yang diajukan yakni pendaftaran googlemaps disambut baik oleh pemilik UMKM. Selain itu juga, program ini dapat memperbarui titik lokasi yang terdapat di googlemaps, mengingat terakhir diperbarui pada tahun 2015.

Selain melakukan sosialisasi, mahasiswa KKN UNDIP juga memberikan stiker yang memuat barcode dari lokasi usaha serta nama dari usaha yang terdaftar. Pembuatan stiker ditujukan agar pelanggan yang sudah berkunjung dapat memberikan ulasan kepada usaha tersebut. Hal tersebut nantinya diharapkan dapat meningkatkan branding dari UMKM itu sendiri.
  

Penyerahan stiker kepada UMKM di desa Karanganyar

Penyerahan stiker kepada UMKM dilakukan pada tanggal 6 Februari 2024. Mahasiswa KKN UNDIP membantu 5 UMKM yang berada di desa Karanganyar yaitu resto ndeso, oomben drink, es dawet mak minah, rizal laundry, dan jajanan pasar ibu Ponirah. Program yang dijalankan ini semoga dapat memberikan kontribusi bagi para pelaku UMKM dan mempermudah informasi terkait lokasi usaha dari UMKM di desa Karanganyar.



Penulis: Hazrah Haniku

Dosen Pembimbing Lapangan: dr. Siti Fatimah M.Kes 

Lokasi: Desa Karanganyar, Kecamatan Weru, Kabupaten Sukoharjo 

#kknundiptim1 #p2kknundip #lppmundip #undip 

Editor: Achmad Muanandar

Bagikan artikel ini

Jangan lupa komen ya Guys..