Penyuluhan terkait Pentingnya Insiasi Menyusui Dini (IMD), Asi Eksklusif, dan MPASI - Comedy, Indie and Creativity

Jumat, 16 Februari 2024

Penyuluhan terkait Pentingnya Insiasi Menyusui Dini (IMD), Asi Eksklusif, dan MPASI


(Edukasi Mengenai Insiasi Menyusui Dini (IMD), 
Asi eksklusif, dan MPASI)


Loetju.idDesa Dukuh, Kecamatan Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo (20/1/2024) - Nadiya Syifa Ainuzzahra, seorang mahasiswi Gizi Fakultas kedokteran Universitas Diponegoro Semarang, dibantu selurun tim II KKN Universitas Diponegoro 2024 Kelurahan Dukuh melaksanakan penyuluhan mengenai pentingnya Inisiasi Menyusui Dini (IMD), Asi Eksklusif, dan MPASI kepada ibu-ibu yang masih menyusui dan memiliki balita di RW 03 Kelurahan Dukuh pada saat acara arisan berlangsung.

Permasalahan dari kurangnya pemahaman akan pentingnya Inisiasi Menyusui Dini (IMD), Asi Eksklusif dan MPASI menjadi suatu permasalahan yang ada di Masyarakat desa dukuh terutama di RW 03 ditandai dengan laporan oleh ibu RW yang sering mendengar para ibu-ibu yang kesulitan mengeluarkan Asi saat menyusui dan para ibu-ibu yang masih kurang paham mengenai bagaimana anjuran MPASI yang benar. Maka dari itu, perlu diadakan edukasi terkait Inisiasi Menyusui Dini (IMD), Asi Eksklusif dan MPASI sehingga para warga diharapkan dapat menambah pengetahuan mengenai hal tersebut.

Kegiatan acara ini dimulai dengan sambutan perwakilan dari ibu-ibu RW 03, kemudian dilanjutkan sambutan dari perwakilan TIM I KKN Universitas Diponegoro. Acara selanjutnya penyuluhan penjelasan mengenai Inisiasi Menyusui Dini (IMD), posisi yang tepat untuk menyusui, Asi Eksklusif, makanan yang dianjurkan untuk meningkatkan produksi Asi dan MPASI serta tata cara anjuran yang tepat untuk pengaplikasiannya.
 
Penyuluhan melalui media poster dan leaflet

Setelah acara penyuluhan telah selesai, acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Ibu-ibu RW 03 Kelurahan Dukuh menunjukan sikap yang antusias, Adapun para responden yang menyumbang beberapa pertanyaan seperti “bagaimana posisi yang tepat jika menyusui pada bayi kembar?” dan “bagaimana cara meningkatkan berat badan anak yang sudah terdiagnosa stunting oleh bidan?”. Ujar beberapa responden. 

Harapan Tim I KKN Universitas Diponegoro 2024 Kelurahan Dukuh, dengan adanya acara edukasi penyuluhan ini dapat meningkatkan pengetahuan mengenai pentingnya Inisiasi Menyusui Dini (IMD), Asi Eksklusif serta MPASI dan kesadaran kepada masyarakat terutama para ibu menyusui dan memiliki balita mengenai pentingnya tata cara yang benar agar di masa pertumbuhan anak tidak terhambat.



Penulis: 
Nadiya Syifa Ainuzzahra
Gizi/Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro

Bagikan artikel ini

Jangan lupa komen ya Guys..