Penyerahan Benner Yang Berisikan Alur Peminjaman Buku
Perpustakaan Desa Bandunggede di Balai Desa Bandunggede
Loetju.id - Temanggung, 29 Juli 2024 - Dalam rangka mendukung peningkatan layanan perpustakaan di Desa Bandunggede, mahasiswa KKN TIM II Undip 2024 dari jurusan Administrasi Publik, ]Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Mala Amaylisa, melaksanakan program bertema "Optimalisasi Layanan Perpustakaan Desa Bandunggede: Penyusunan Alur Peminjaman Buku Melalui X-Banner." Program ini dilaksanakan pada hari Senin, 29 Juli 2024, bertempat di Balai Desa Bandunggede.
Proses penyusunan alur peminjaman buku dilakukan dengan melakukan koordinasi serta bekerja sama dengan perangkat desa untuk memastikan alur yang disusun sesuai dengan kebutuhan dan kondisi setempat. X-Banner tersebut kemudian diserahkan kepada Ibu Vivin Veni Rahma Wati selaku Kepala Seksi Pemerintahan Desa Bandunggede.
Penyusunan alur peminjaman buku ini bertujuan untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi masyarakat dalam meminjam buku. Dengan adanya panduan yang terstruktur, diharapkan masyarakat tidak lagi kebingungan dalam mengikuti prosedur peminjaman buku, sehingga dapat meningkatkan minat baca dan pemanfaatan perpustakaan desa, serta memberikan panduan yang jelas dan mudah dipahami oleh masyarakat Desa Bandunggede dalam memanfaatkan layanan perpustakaan desa.
Penempatan Banner Alur Peminjaman Buku
Pada Perpustakaan Desa Bandunggede
Keberadaan alur peminjaman buku di perpustakaan Desa Bandunggede ini dapat dimanfaatkan dengan optimal dan lebih efektif serta menarik bagi seluruh lapisan masyarakat. Selain itu, diharapkan program ini dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lain dalam mengoptimalkan layanan perpustakaan mereka. Program ini tidak hanya memberikan manfaat langsung bagi perpustakaan Desa Bandunggede, tetapi juga menjadi bukti nyata kontribusi mahasiswa KKN dalam mendukung pembangunan desa, khususnya dalam bidang pendidikan dan literasi.
Penulis :
Mala Amaylisa
(Administrasi Publik)
Dosen Pembimbing :
Hafidh Khoerul Fata S.Si., M.Si
Editor:
Achmad Munandar
Achmad Munandar
#KKNUndipTim2 #P2KKNUndip #LPPMUndip #Undip