Kreatif! Mahasiswa KKN Undip Sulap Daun Pandan dan Jeruk Nipis Menjadi Sabun Cuci Piring - Comedy, Indie and Creativity

Rabu, 14 Agustus 2024

Kreatif! Mahasiswa KKN Undip Sulap Daun Pandan dan Jeruk Nipis Menjadi Sabun Cuci Piring

 


Loetju.id - Mahasiswa KKN TIM II UNDIP 2023/2024 Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jeberes membuat inovasi baru yakni sabun cuci piring yang terbuat dari daun pandan serta jeruk nipis yang ditujukan untuk warga RW 29 Kelurahan Mojosongo.

Sabun cuci piring menjadi kebutuhan wajib dalam kehidupan sehari-hari. Namun, penggunaan sabun cuci piring yang beredar di masyarakat atau yang dikenal sebagai sabun cuci piring kimia yang digunakan secara terus menerus dapat mengakibatkan adanya pencemaran lingkungan jika limbah dari sabun cuci piring tidak diolah terlebih dahulu. Oleh karena itu, didapatkan inovasi pembuatan sabun cuci piring berbahan dasar daun pandan serta jeruk nipis yang ramah lingkungan dan sebagai salah satu cara untuk memanfaatkan tumbuhan sekitar.

Bahan yang digunakan dalam pembuatan sabun cuci piring alami merupakan bahan yang mudah didapatkan di sekitar atau toko terdekat, diantaranya terdapat daun pandan, jeruk nipis, garam dapur, serta bahan kimia tambahan berupa texapon. Cara pembuatan produk tergolong mudah karena cukup mencampur seluruh bahan sampai larut. Jika sudah larut, dapat dilakukan pendiaman selama 2 hari sampai larutan agak mengental. 


Kegiatan edukasi mengenai pembuatan dan manfaat sabun cuci piring alami ini dilaksanakan dengan mendatangi Ibu-Ibu RW 29 Kelurahan Mojosongo yang sedang melaksanakan kegiatan rutinan PKK. Kegiatan ini dilaksanakan dengan memberikan penjelasan singkat melalui poster sebagai media penyampaian informasi dan demonstrasi pembuatan produk sabun cuci piring dari daun pandan serta jeruk nipis.

Pembuatan produk secara mandiri dan berkelanjutan karena prosesnya dan tergolong mudah dan bahan dasar pembuatannya yang sangat melimpah di Kelurahan Mojosongo menjadi harapan dari adanya pelaksanaan program ini. “Dari adanya program kerja KKN ini, diharapkan masyarakat mampu menerapkan tatacara pembuatannya, dan semoga dapat dikembangkan menjadi usaha dalam rangka peningkatan perekonomian” ujar Ketua PKK 01/29 Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres.



Editor:
Achmad Munandar

Bagikan artikel ini

Jangan lupa komen ya Guys..