Rahasia Ikan Segar: Tips Jitu dari Mahasiswa KKN UNDIP untuk Keluarga Sehat - Comedy, Indie and Creativity

Sabtu, 10 Agustus 2024

Rahasia Ikan Segar: Tips Jitu dari Mahasiswa KKN UNDIP untuk Keluarga Sehat

 


Loetju.idPekalongan (27/07/2024) - Tim II Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro 2023/2024 mengadakan pelatihan pemilihan ikan segar dan penanganannya di Balai Desa Kedungjaran. Acara yang ditujukan untuk ibu-ibu PKK desa ini bertujuan meningkatkan kesadaran akan pentingnya memilih ikan yang baik guna mencegah dampak buruk konsumsi ikan tidak segar bagi kesehatan keluarga.

Desa Kedungjaran yang sebagian besar warganya mengandalkan ikan sebagai sumber protein utama, sering kali menghadapi masalah dalam memilih ikan yang segar. Ketidaktahuan tentang ciri-ciri ikan segar dan cara penanganan yang baik dapat berujung pada konsumsi ikan yang tidak layak, yang berpotensi menimbulkan masalah kesehatan seperti keracunan makanan.

Pelatihan ini dibuka dengan pemaparan oleh mahasiswa KKN Universitas Diponegoro tentang pentingnya ikan segar bagi kesehatan. Ikan yang segar memiliki nilai gizi tinggi, sementara ikan yang tidak segar bisa mengandung bakteri berbahaya yang dapat merugikan Kesehatan.

 
Pada sesi praktik, mahasiswa melakukan sosialisasi dengan leaflet serta gambar yang memperlihatkan contoh ikan segar dan ikan tidak segar kepada peserta. Ibu-ibu PKK diajarkan cara mengenali ciri-ciri ikan segar secara langsung. Selain itu, mereka juga diajarkan untuk memperhatikan insang ikan yang harus berwarna merah cerah, serta bau ikan yang harusnya segar dan tidak amis menyengat.

Ibu Ibu PKK juga diberi pengetahuan mengenai perbandingan ikan segar dan tidak segar melalui gambar yang disediakan.  Hal ini membantu mereka memahami perbedaan secara visual dan sensorik. Selanjutnya, dijelaskan dampak buruk dari konsumsi ikan yang tidak segar, seperti risiko keracunan makanan, gangguan pencernaan, dan infeksi bakteri.  Pelatihan juga mencakup cara penanganan ikan setelah dibeli. Ibu-ibu PKK diberi pengetahuan tentang cara membersihkan, menyimpan, dan memasak ikan agar tetap terjaga kesegarannya. 

Antusiasme warga Desa Kedungjaran, terutama ibu-ibu PKK, sangat tinggi terhadap pelatihan ini. Mahasiswa KKN berharap pelatihan ini bisa memberikan dampak positif dan berkelanjutan bagi kesehatan masyarakat Desa Kedungjaran. Dengan pengetahuan yang baru, para ibu-ibu PKK kini memiliki bekal yang cukup untuk memastikan ikan yang mereka konsumsi setiap hari benar-benar segar dan layak, mencegah dampak buruk ikan tidak segar bagi kesehatan keluarga mereka. Dengan pelatihan ini, diharapkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memilih dan menangani ikan segar semakin meningkat, yang pada akhirnya akan berkontribusi pada peningkatan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat Desa Kedungjaran.



Penulis:
Ayu Abdullah Karunia Rakhmah

Editor:
Achmad Munandar

Bagikan artikel ini

Jangan lupa komen ya Guys..