Comedy, Indie and Creativity

Senin, 10 Februari 2025

Pengadaan Lomba Literasi Buku Cerita Bergambar Di SD N 03 Sawangan



Loetju.id - Sawangan, 04 Februari 2025 – mahasiswa yang tergabung dalam program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro menggelar kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan minat baca dan literasi anak-anak di SD N 03 Sawangan, sebuah sekolah dasar yang terletak di daerah Sawangan, Kabupaten Batang. Salah satu kegiatan unggulan dalam program ini adalah Lomba Literasi Buku Cerita Bergambar, yang melibatkan siswa-siswi kelas 4, 5 dan 6.

Kegiatan dimulai pada pukul 08.00 WIB di aula SD N 03 Sawangan. Para siswa tampak antusias berkumpul, siap untuk berpartisipasi dalam lomba yang diadakan dengan tema "Mengenal Dunia Lewat Buku Cerita Bergambar." Para peserta lomba telah disiapkan dengan berbagai buku cerita bergambar yang dipilih oleh tim KKN, yang bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan mereka terhadap dunia literasi sejak usia dini.

Lomba ini diawali dengan sesi pembacaan cerita oleh masing-masing peserta. Setiap siswa diberi kesempatan untuk membaca buku cerita bergambar yang telah disediakan. Tidak hanya itu, mereka juga diminta untuk menceritakan kembali isi buku tersebut dengan cara mereka sendiri, yang menguji pemahaman dan kreativitas mereka dalam menyampaikan cerita.

Selain itu, lomba juga mencakup sesi tanya jawab antara peserta dan juri, yang terdiri dari mahasiswa KKN dan guru-guru SD N 03 Sawangan. Para juri memberikan pertanyaan seputar isi cerita yang dibaca untuk melihat sejauh mana siswa memahami materi yang telah mereka baca. Tak kalah penting, lomba ini juga melibatkan kreativitas siswa dalam menggambar ilustrasi cerita yang mereka anggap paling menarik.


"Kegiatan ini bukan hanya bertujuan untuk mengasah kemampuan literasi mereka, tetapi juga untuk memperkenalkan pentingnya literasi visual melalui buku cerita bergambar yang menarik," ujar salah satu mahasiswa KKN yang terlibat dalam kegiatan ini.

Pada akhir kegiatan, panitia memberikan hadiah berupa buku cerita bergambar dan alat tulis kepada para pemenang sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi dan semangat yang ditunjukkan. Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari pihak sekolah, guru-guru, serta orang tua siswa yang turut hadir. "Kami berharap, melalui lomba ini, anak-anak semakin cinta membaca dan dapat mengaplikasikan ilmu yang mereka dapat dari buku cerita bergambar dalam kehidupan sehari-hari," ujar Kepala SD N 03 Sawangan.

Dengan suksesnya kegiatan ini, diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk mendorong perkembangan literasi di kalangan anak-anak, sekaligus menginspirasi mereka untuk terus mencintai dunia membaca. Kegiatan KKN ini tidak hanya memberikan manfaat bagi siswa, tetapi juga mempererat hubungan antara mahasiswa, sekolah, dan masyarakat setempat.



Penulis:
Raka Ramdani

Editor:
Achmad Munandar

Yuk Membaca! Dukung Semangat Belajar Siswa-Siswi Dengan Pendistribusian Berupa Buku Cerita Bergambar Ke SD N 03 Sawangan Oleh Mahasiswa KKN TIM 1 UNDIP Di Desa Sawangan

 


Loetju.id - Sawangan, 04 Februari 2025 - Motivasi diri untuk terus belajar merupakan hal yang sangat penting bagi setiap siswa bahkan sedari usia dini. Karena motivasi tersebut akan menggungah siswa untuk tetap bersemangat dalam belajar membaca, dan menulis. Sebaliknya, tanpa motivasi tersebut siswa SD akan merasa sulit untuk memahami pengetahuan yang telah dijelaskan oleh guru.

Tentu saja hal ini akan berdampak buruk bagi kualitas diri siswa SD kedepannya. Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro (UNDIP) Tim 1 melaksanakan program kerja pendistribusian buku cerita bergambar pada hari Selasa, 4 Februari 2025. Sebanyak 30 buku yang didistribusikan dan disalurkan ke SD N 03 Sawangan yang ada di desa Sawangan, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang pada Selasa (25/2).


Dengan adanya pendistribusian buku-buku ini, program Kuliah Kerja Nyata ini menjadi langkah dan sebagai wujud nyata kepedulian mahasiswa KKN Universitas Diponegoro terhadap pentingnya edukasi sejak dini dan melatih minat baca serta pemahaman anak-anak SD di Desa Sawangan.


Penulis:
Raka Ramdani

Editor:
Achmad Munandar

Pembuatan Sabun Cuci Tangan Alami Di SD 03 Sawangan, Gringsing

 

Mahasiswa KKN 1 UNDIP, Alfia Yuliana, edukasi pembuatan sabun cuci tangan pada siswa & siswi SDN 03 Sawangan  di Desa Sawangan, gringsing.

Loetju.idGringsing, 04 Februari 2025 – Alfia Yuliana Mahasiswi Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Diponegoro melaksanakan program pengabdian kepada masyarakat di SD 03 Sawangan, Gringsing, dengan mengadakan kegiatan pembuatan sabun berbahan alami mint dan apel. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan kepada siswa dan guru tentang manfaat penggunaan produk alami serta cara pembuatannya.

Kegiatan dimulai dengan pemaparan materi tentang pentingnya menjaga kebersihan dan manfaat penggunaan sabun berbahan alami dibandingkan dengan produk berbahan kimia. Tim KKN menjelaskan bahwa mint memiliki sifat antibakteri dan memberikan sensasi menyegarkan, sedangkan apel mengandung antioksidan yang baik untuk kesehatan kulit.

Setelah sesi teori, para siswa diajak langsung untuk membuat sabun dengan bahan utama ekstrak mint dan apel. Para siswa tampak antusias dan senang dapat terlibat langsung dalam proses ini. Hasil dari kegiatan ini tidak hanya berupa sabun alami yang dapat digunakan oleh siswa dan guru, tetapi juga meningkatkan pemahaman mereka tentang manfaat bahan alami dalam produk perawatan tubuh. Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat sekitar untuk mulai memanfaatkan bahan-bahan alami dalam kehidupan sehari-hari.

Melalui program ini, diharapkan kesadaran akan pentingnya kebersihan dan kesehatan kulit semakin meningkat di kalangan siswa SD 03 Sawangan, serta membangun keterampilan baru yang bermanfaat bagi mereka di masa depan. Tim KKN berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan edukatif yang berdampak positif bagi masyarakat.



Editor:
Achmad Munandar

Edukasi Lingkungan Hidup Dan Pengelolaan Sampah Di MI Islamiyah, Desa Sawangan, Kecamatan Gringsing, Batang

 

Mahasiswa KKN 1 UNDIP, Alfia Yuliana, Memberikan Edukasi Lingkungan Hidup dan Pengelolahan Sampah pada siswa & siswi Madrasah Ibtidaiyah (MI) Islamiyah di Desa Sawangan.


Loetju.idSabtu 25 Januari 2025 Sawangan, Gringsing – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) melaksanakan kegiatan sosialisasi bertema “Edukasi Lingkungan Hidup dan Pengelolaan Sampah” di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Islamiyah, Desa Sawangan, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan cara memilah sampah dengan benar.

Kegiatan sosialisasi dimulai dengan pemaparan materi tentang lingkungan hidup, termasuk dampak negatif sampah terhadap ekosistem serta pentingnya peran individu dalam menjaga kebersihan lingkungan. Mahasiswa KKN memberikan penjelasan tentang dua jenis sampah utama, yaitu sampah organik dan non-organik. Untuk memperjelas pemahaman, para siswa diberikan poster edukatif yang berisi informasi mengenai perbedaan kedua jenis sampah serta contoh-contohnya. Selain pemberian materi, mahasiswa KKN juga menyerahkan poster edukasi lingkungan yang dipasang di area sekolah sebagai bentuk pengingat bagi siswa dalam memilah sampah. Tak hanya itu, mahasiswa juga menyediakan tempat sampah khusus untuk sampah organik dan non-organik agar siswa dapat langsung menerapkan ilmu yang telah mereka peroleh dalam kehidupan sehari-hari.

Alfia yuliana mahasiswa KKN UNDIP menyampaikan bahwa edukasi mengenai pemilahan sampah sejak dini sangat penting agar anak-anak terbiasa membuang sampah pada tempatnya dan memahami cara pengelolaannya. Kepala sekolah MI Islamiyah menyambut baik program ini dan berharap dapat meningkatkan kesadaran siswa untuk menjaga kebersihan lingkungan sekolah serta menerapkan kebiasaan tersebut di rumah. Manfaat dari kegiatan ini diharapkan dapat dirasakan dalam jangka panjang. Dengan memahami perbedaan sampah organik dan non-organik serta cara pengelolaannya, siswa dapat membantu mengurangi pencemaran lingkungan, mendukung program daur ulang, serta menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan nyaman. Kegiatan ini mendapat respon positif dari siswa yang tampak antusias mengikuti sosialisasi dan berjanji untuk menerapkan kebiasaan baik dalam membuang sampah. 

Dengan adanya edukasi dan fasilitas yang diberikan, diharapkan MI Islamiyah dapat menjadi sekolah yang lebih peduli terhadap lingkungan serta menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain di sekitarnya. Dengan terlaksananya kegiatan ini, mahasiswa KKN berharap dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Desa Sawangan dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan serta kelestarian lingkungan untuk masa depan yang lebih baik.



Editor:
Achmad Munandar

Mahasiswa KKN UNDIP Melakukan penyuluhan hukum Perlindungan Data Pribadi dan Pelaksanaan Praktik Pinjaman Online Dalam Perspektif Hukum Positif Indonesia di Desa Gondang

 

Loetju.id - Gondang, Kab. Klaten - Kemajuan teknologi dalam bidang layanan  keuangan (financial technology) atau yang lebih dikenal dengan fintech merubah aspek kehidupan masyarakat terutama dalam sektor keuangan. Salah satu bentuk inovasi kemajuan teknologi dalam bidang keuangan yang sering digunakan oleh masyarakat adalah platform pinjaman Peer-to-peer Lending (P2PL). 

P2PL atau yang lebih dikenal dengan pinjaman online adalah suatu perjanjian pinjam - meminjam yang dilakukan secara online sehingga  para pihak yang membuat perjanjian tidak perlu untuk bertemu secara langsung. Hadirnya inovasi pinjaman online di tengah kehidupan masyarakat berdampak positif karena mempermudah masyarakat dalam urusan pinjam - meminjam, selain itu pinjaman online juga menawarkan berbagai kemudahan seperti syarat yang sederhana, kemudahan dalam mencairkan dana, menghemat waktu dan tenaga karena proses perjanjian pinjam - meminjam maupun transaksi dilakukan secara Online. 

Kemudahan yang ditawarkan oleh pinjaman online membuat  masyarakat lebih meminati menggunakan pinjaman online daripada pinjaman konvensional hal ini dapat dilihat dari data penggunaan pinjaman online di Indonesia pada tahun 2025 terdapat lebih dari 47, 6 juta pengunduh, namun dibalik dampak positif yang ditawarkan pinjaman online terdapat banyak permasalahan yang timbul dengan hadirnya pinjaman online salah satunya terkait pencurian dan penyalahgunaan data pribadi seseorang yang dilakukan oleh oknum layanan pinjaman online ilegal yang berujung pada aksi kejahatan online. Hasil diskusi yang dilakukan oleh Rizky Ramadhan Gunawan selaku penulis dengan para pemuda - pemudi karang taruna Desa Gondang mendapatkan hasil bahwa masih banyak para pengguna internet di Desa Gondang yang tidak mengetahui bahaya dari pencurian data pribadi maupun bahaya dari penggunaan pinjaman online ilegal. 

Berangkat dari permasalahan tersebut Tim 1 Kuliah Kerja Nyata (KKN) periode 2024/2025 Mahasiswa Universitas Diponegoro bernama Rizky Ramadhan Gunawan berinisiatif menyelenggarakan program penyuluhan hukum yang mengusung tema Perlindungan Data Pribadi dan Pelaksanaan Praktik Pinjaman Online Dalam Perspektif Hukum Positif Indonesia. Program penyuluhan hukum ini dilaksanakan pada tanggal 25 Januari 2025 di basecamp muda - mudi dukuh sambeng dengan dihadiri anggota karang taruna Desa Gondang sebagai pengguna internet aktif di Desa Gondang. 


Penyuluhan hukum yang dilakukan oleh penulis dilakukan dengan pemaparan dan sesi diskusi tanya jawab melalui Power Point Presentation, booklet, standing banner, dan poster yang mencakup materi Tips menghindari pencurian data pribadi, bahaya bocornya data pribadi ancaman pidana bagi oknum yang melakukan pencurian dan menyalahgunakan data pribadi, ciri - ciri pinjaman online ilegal, perlindungan hukum bagi seseorang yang sudah terjerat pinjaman online ilegal, bagaimana dampak hukum terhadap debt collector pinjaman online yang melakukan penagihan dengan cara menelepon ke semua nomor kontak yang tersimpan dalam ponsel dengan melakukan pencemaran nama baik dan bagaimana mengetahui pinjaman online legal atau ilegal. 

Pada pelaksanaan penyuluhan peserta yang hadir antusias terhadap materi yang dibawakan hal ini dilihat dari aktifnya para peserta dalam bertanya maupun berdiskusi terkait materi penyuluhan. 

“Selama ini kami pemuda - pemudi di Desa Gondang hampir setiap hari menggunakan internet tapi, kami belum pernah tahu tentang bagaimana menggunakan internet dengan aman untuk mencegah terjadinya kebocoran data pribadi selain itu, dengan adanya penyuluhan ini kami juga mengetahui bagaimana membedakan pinjaman online yang resmi diawasi oleh lembaga pemerintah dan pinjaman online ilegal yang dapat mendatangkan bahaya penyalahgunaan data pribadi.” tutur Andi selaku ketua karang taruna Desa Gondang.

Penulis berharap dengan diadakan program penyuluhan Perlindungan Data Pribadi dan Pelaksanaan Praktik Pinjaman Online Dalam Perspektif Hukum Positif Indonesia dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat Desa Gondang dalam melindungi data pribadinya, apa yang harus dilakukan apabila data pribadi miliknya mengalami kebocoran, serta bagaimana mengetahui apakah layanan pinjaman online yang ingin digunakan legal atau ilegal.



Editor:
Achmad Munandar

Sosialisasi Pola Hidup Bersih dan Sehat serta Pemberian Poster Cuci Tangan di SD N 03 Sawangan

 


Loetju.id - Sawangan, 04 Februari 2025 – Dalam rangka pengabdian kepada masyarakat, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Diponegoro mengadakan kegiatan sosialisasi mengenai Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta pemberian poster cuci tangan yang benar kepada siswa-siswi SD N 03 Sawangan. Program ini merupakan salah satu bentuk kepedulian mahasiswa terhadap kesehatan anak-anak dan bekerja sama dengan pihak sekolah serta tenaga medis setempat.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada siswa tentang pentingnya menjaga kebersihan diri guna mencegah berbagai penyakit. Pola Hidup Bersih dan Sehat mencakup berbagai aspek, seperti mencuci tangan dengan benar, menjaga kebersihan lingkungan, serta pentingnya mengonsumsi makanan bergizi. Salah satu fokus utama dari kegiatan ini adalah edukasi tentang cara mencuci tangan yang benar sesuai dengan standar WHO agar dapat menghindari penyebaran kuman dan penyakit.

Dalam sesi sosialisasi, mahasiswa KKN memberikan penjelasan mengenai langkah-langkah mencuci tangan yang baik dan benar, seperti menggunakan sabun, menggosok sela-sela jari, serta memastikan tangan benar-benar bersih sebelum makan atau setelah melakukan aktivitas di luar ruangan. Selain itu, siswa juga diberikan pemahaman mengenai manfaat mencuci tangan dalam mencegah penyakit seperti diare, flu, dan infeksi kulit.

Setelah sesi edukasi, mahasiswa KKN membagikan poster yang berisi panduan mencuci tangan dengan benar dan menempelkannya di ruang kelas sekolah. Hal ini bertujuan agar siswa selalu diingatkan tentang pentingnya kebersihan tangan dalam kehidupan sehari-hari.


Para siswa SD N 03 Sawangan sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Salah satu siswa, Husna, mengungkapkan bahwa dirinya sekarang lebih memahami pentingnya mencuci tangan dengan benar. “Dulu saya sering lupa mencuci tangan sebelum makan, tapi sekarang saya akan selalu melakukannya agar tetap sehat,” ujarnya dengan semangat.

Pihak sekolah dan mahasiswa KKN berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan guna meningkatkan kesadaran kesehatan di kalangan anak-anak. Dengan adanya edukasi dan penyebaran informasi melalui poster, diharapkan siswa dapat lebih disiplin dalam menjaga kebersihan diri sehingga terhindar dari penyakit yang dapat mengganggu proses belajar.

Program KKN ini menjadi langkah nyata dalam membentuk kebiasaan sehat sejak dini. Kesadaran akan pentingnya pola hidup bersih dan sehat diharapkan dapat menjadi kebiasaan yang berkelanjutan hingga mereka dewasa, menciptakan generasi yang lebih sehat dan produktif.



Penulis:
Qin Zahra Najiha Ahda

Editor:
Achmad Munandar

Sosialisasi Anemia pada Remaja dan Pemberian Tablet Tambah Darah di MTs NU 02 Gringsing

 

Loetju.id - Gringsing, 03 Februari 2025 - Dalam rangka pengabdian kepada masyarakat, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Diponegoro mengadakan kegiatan sosialisasi mengenai anemia serta pemberian Tablet Tambah Darah (TTD) kepada para siswi di MTs NU 02 Gringsing. Program ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kesadaran kesehatan remaja dengan pihak sekolah.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada remaja tentang bahaya anemia, penyebabnya, serta cara pencegahannya. Anemia merupakan kondisi kekurangan sel darah merah atau hemoglobin yang dapat menyebabkan kelelahan, pusing, serta menurunkan konsentrasi belajar. Remaja putri menjadi kelompok yang rentan terhadap anemia karena mengalami menstruasi setiap bulan, sehingga membutuhkan asupan zat besi yang cukup.

Dalam sesi sosialisasi, mahasiswa KKN memberikan edukasi tentang pentingnya pola makan sehat yang kaya akan zat besi, seperti sayuran hijau, daging merah, hati, serta kacang-kacangan. Selain itu, dijelaskan pula bahwa konsumsi Tablet Tambah Darah secara rutin dapat membantu meningkatkan kadar hemoglobin dalam tubuh dan mencegah anemia.

Setelah sesi edukasi, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian Tablet Tambah Darah kepada seluruh siswi serta memberikan arahan mengenai cara konsumsi yang benar agar penyerapan zat besi lebih optimal, seperti mengonsumsi tablet dengan air putih atau jus jeruk untuk meningkatkan penyerapan zat besi dan menghindari konsumsi teh atau susu bersamaan dengan tablet tersebut.


Para siswi MTs NU 02 Gringsing menyambut baik kegiatan ini dan menunjukkan antusiasme dalam mengikuti sosialisasi. Salah satu siswi, Zulfa, mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat baginya. “Sekarang saya lebih paham tentang pentingnya menjaga kadar zat besi dalam tubuh dan akan rutin mengonsumsi makanan bergizi serta tablet tambah darah,” ujarnya.

Pihak sekolah dan mahasiswa KKN berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut guna meningkatkan kesadaran kesehatan di kalangan remaja. Dengan adanya edukasi dan pemberian Tablet Tambah Darah secara rutin, diharapkan angka kasus anemia pada remaja dapat berkurang sehingga mereka dapat lebih fokus dalam belajar dan menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih sehat.

Program KKN ini menjadi langkah nyata dalam upaya menciptakan generasi muda yang lebih sehat dan berprestasi. Kesadaran akan pentingnya asupan zat besi sejak dini diharapkan dapat membentuk kebiasaan baik yang berkelanjutan hingga dewasa.



Penulis:
Qin Zahra Najiha Ahda

Editor:
Achmad Munandar

Penguatan Pengetahuan Kesehatan Reproduksi Bagi Anggota Karang Taruna Puloharjo Lingkungan Plumbon Kidul



Loetju.id - Puloharjo, 1 Februari 2025 - Program edukasi kesehatan reproduksi telah dilaksanakan bekerja sama dengan Karang Taruna Lingkungan Plumbon Kidul dan diikuti oleh 21 anggota Karang Taruna. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman remaja tentang kesehatan reproduksi sebagai langkah preventif terhadap pergaulan bebas dan risiko kesehatan yang menyertainya.

Kegiatan ini diadakan sebagai respons terhadap kasus hubungan seksual di bawah umur yang terjadi di Kecamatan Eromoko, yang berawal dari interaksi di media sosial. “Kasus ini menjadi pengingat pentingnya edukasi kesehatan reproduksi bagi remaja,” ujar Adellia Zahara, mahasiswa Kesehatan Masyarakat yang menjadi pemateri dalam kegiatan tersebut.
 

Materi edukasi mencakup pengenalan sistem reproduksi, tahapan pubertas, pencegahan penyakit menular seksual, risiko hubungan pranikah, dampak NAPZA, serta hak-hak kesehatan reproduksi. Untuk mendukung penyampaian materi, digunakan media booklet yang dapat digunakan peserta sebagai referensi jangka panjang.

“Saya merasa informasi ini sangat bermanfaat karena membantu kami memahami cara menjaga kesehatan reproduksi dan mencegah penyakit menular seksual,” ujar Jepri, salah satu peserta. Peserta lainnya, Dea, menambahkan bahwa kegiatan ini memberikan wawasan baru mengenai pentingnya menjaga kesehatan reproduksi.

Evaluasi dilakukan melalui kuis untuk mengukur tingkat pemahaman peserta, yang menunjukkan hasil yang cukup baik. Setiap peserta juga diberikan booklet sebagai referensi jangka panjang.

Program ini merupakan bagian dari upaya membangun kesadaran remaja terhadap pentingnya kesehatan reproduksi. Tim KKN berharap peserta dapat menyebarluaskan informasi yang diperoleh kepada teman sebaya, sehingga manfaat program ini dapat lebih luas dirasakan.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai kegiatan ini atau untuk mendapatkan salinan booklet, dapat menghubungi Adellia Zahara.

Program KKN Universitas Diponegoro merupakan salah satu bentuk pengabdian masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat melalui penerapan ilmu yang diperoleh mahasiswa di bangku kuliah. Program ini memungkinkan mahasiswa untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat, menyusun dan melaksanakan program-program yang sesuai dengan kebutuhan lokal, serta memberikan dampak positif bagi masyarakat yang menjadi sasaran.



Editor:
Achmad Munandar

Mahasiswa KKN UNDIP Gelar Workshop Pencegahan Pernikahan Dini Di SMPN 1 Kalibawang

 
Dokumentasi Pelaksanaan Program Kerja Bersama Siswa/i Kelas 9

Loetju.idMenanggapi tingginya angka pernikahan dini di Desa Depok, Kecamatan Kalibawang, mahasiswa KKN Universitas Diponegoro (UNDIP) menyelenggarakan workshop penyuluhan pencegahan pernikahan dini bagi siswa-siswi kelas 9 SMPN 1 Kalibawang. Kegiatan multidisiplin ini dilaksanakan pada Sabtu, 3 Februari 2025, bertempat di SMPN 1 Kalibawang dan berlangsung dari pukul 08.00 hingga 11.00 WIB.

Workshop ini didasarkan oleh keprihatinan pihak sekolah terhadap tingginya angka pernikahan dini di Desa Depok yang mencapai 40% dari total siswa. Fenomena tersebut mengakibatkan banyak siswa terpaksa putus sekolah dan harus bekerja setelah menikah. Berdasarkan wawancara dengan kepala sekolah SMPN 1 Kalibawang Pak Bakir, tingginya angka pernikahan dini ini terutama disebabkan oleh pergaulan bebas yang berujung pada kehamilan di luar nikah.

Dalam pelaksanaannya, workshop menghadirkan materi komprehensif dari berbagai disiplin ilmu. Para siswa mendapatkan edukasi mengenai gambaran kondisi pernikahan dini di Indonesia serta dampaknya terhadap pencapaian Indonesia Emas 2045 melalui bonus demografi. Selain itu, dipaparkan juga berbagai risiko kesehatan yang dapat timbul akibat pernikahan dini serta dampak negatifnya terhadap kondisi ekonomi.

Para mahasiswa KKN UNDIP tidak hanya memberikan materi secara konvensional, tetapi juga mengemas workshop dengan berbagai games interaktif yang menarik. Metode ini terbukti efektif dalam meningkatkan konsentrasi dan partisipasi aktif para siswa selama kegiatan berlangsung. Sebagai pendukung materi, setiap peserta juga menerima leaflet informatif tentang pencegahan pergaulan bebas.

 

Dokumentasi Pasca Pelaksanaan Program Kerja Bersama Perangkat Sekolah

Untuk memastikan keberlanjutan dampak workshop, tim KKN UNDIP melakukan penempelan poster edukatif di mading sekolah. Poster-poster tersebut berisi pesan-pesan yang mengajak siswa untuk menghindari pernikahan dini dan lebih fokus pada masa depan mereka. Langkah ini diharapkan dapat menjadi pengingat berkelanjutan bagi seluruh siswa SMPN 1 Kalibawang.

Kepala Sekolah SMPN 1 Kalibawang menyambut positif pelaksanaan workshop ini. "Acara ini sangat bermanfaat bagi siswa-siswi. Semoga mereka dapat tersadarkan akan bahaya pergaulan bebas dan angka pernikahan dini di Desa Depok dapat menurun," ujarnya dalam sambutannya.

Kegiatan ini mendapat respons antusias dari para peserta yang terlihat aktif mengikuti setiap sesi, mulai dari pemaparan materi hingga games interaktif. Beberapa siswa bahkan mengungkapkan bahwa mereka mendapatkan perspektif baru tentang pentingnya menghindari pernikahan dini dan fokus pada pendidikan untuk masa depan yang lebih baik.

Tim KKN UNDIP berharap workshop ini dapat memberikan dampak jangka panjang dalam menurunkan angka pernikahan dini di Desa Depok. Melalui pemahaman komprehensif tentang risiko dan dampak negatif pernikahan dini, diharapkan para siswa dapat membuat keputusan yang lebih bijak terkait masa depan mereka dan menghindari pergaulan bebas yang dapat berujung pada pernikahan dini.

Program ini juga mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk perangkat desa dan tokoh masyarakat setempat. Mereka berharap kegiatan serupa dapat dilakukan secara berkelanjutan untuk terus mengedukasi generasi muda tentang bahaya pernikahan dini dan pentingnya menyelesaikan pendidikan untuk masa depan yang lebih cerah.



Editor:
Achmad Munandar

Mahasiswa KKN UNDIP Mengadakan Pemberdayaan Masyarakat Dalam Penanggulangan Stunting Dengan Demo Masak Pemberian Makanan Tambahan (PMT)

 
Mahasiswa KKN UNDIP berfoto bersama dengan ibu-ibu Balita Stunting dan ibu-ibu PKK di Desa Depok, Kecamatan Kalibawang, Kabupaten Wonosobo pada Kamis, (23/01/2025) (Foto: Dokumentasi KKN)


Loetju.id - Wonosobo. Mahasiswa jurusan Gizi Universitas Diponegoro (UNDIP) yang tergabung dalam Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) UNDIP 2025, menjalankan program multidisiplin dengan judul “Pemberdayaan Masyarakat Dalam Penanggulangan Stunting Dengan Demo Masak Pemberian Makanan Tambahan (PMT)” di Balai Desa Depok dengan sasaran ibu balita stunting dan ibu PKK, Kamis, (23/01/2025).

Program ini bertujuan untuk membantu masyarakat meningkatkan kesadaran akan pentingnya makanan yang bergizi bagi balita dan mendemokan cara memasak menu sehat yang praktis dengan harga terjangkau.

Stunting adalah gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang, yang ditandai dengan panjang atau tinggi badannya berada di bawah standar. Salah satu upaya pemerintah dalam menanggulangi stunting adalah dengan mewajibkan pemberian makanan tambahan (PMT) bagi balita. PMT memiliki syarat yaitu berbahan pangan lokal, terbuat dari sumber pangan yang beragam, kaya gizi, memperhatikan keamanan pangan, dan harga yang terjangkau.

Seringkali ibu balita stunting masih memberikan makanan yang rendah gizi dikarenakan keterbatasan waktu untuk memasak, harga bahan yang tidak terjangkau, dan selera makan anak yang rendah. Nugget homemade dapat menjadi salah satu menu solusi bagi para ibu balita dikarenakan harganya yang terjangkau, kaya gizi, dan kemudahan dalam proses memasaknya.

Dalam proses memasak nugget homemade, mahasiswa KKN UNDIP menggunakan chopper untuk mempermudah prosesnya serta memberikan tips dalam memilih bahan pangan asal ternak seperti daging ayam dan telur yang aman, sehat, utuh, dan halal (ASUH). 

Dengan penggunaan chopper dapat memotong waktu proses memasak dengan sangat drastis. Hal ini berdampak besar dikarenakan dapat mengubah pola asuh masyarakat terkait dengan konsumsi sesuai dengan kebutuhan.

 
Mahasiswa KKN UNDIP memberikan kesempatan untuk mempraktikan cara memasak nugget homemade pada ibu balita stunting di Desa Depok, Kecamatan Kalibawang, Kabupaten Wonosobo pada Kamis, (23/01/2025) (Foto: Dokumentasi KKN)

“Kadar protein pada nugget homemade jauh lebih tinggi dibanding nugget pasaran, pada 1 nugget pasaran terdapat 2,4 gram kadar protein, sedangkan pada 1 nugget homemade terdapat 4,7 gram kadar protein.” ungkap Dayinta.

Diharapkan dengan adanya program Penanggulangan Stunting Dengan Demo Masak Pemberian Makanan Tambahan (PMT), ibu balita stunting dapat menerapkannya sendiri di rumah.

Demikian informasi mengenai mahasiswa KKN UNDIP menjalankan program monodisiplin yang berjudul “Penanggulangan Stunting Dengan Demo Masak Pemberian Makanan Tambahan (PMT)” di Balai Desa Depok.



Editor:
Achmad Munandar

Comika

Politika

Gen Z