Pelatihan Pemilahan Sampah oleh Mahasiswa KKN UNDIP : Upaya Tanggap Lingkungan di Desa Lodaya - Comedy, Indie and Creativity

Selasa, 13 Februari 2024

Pelatihan Pemilahan Sampah oleh Mahasiswa KKN UNDIP : Upaya Tanggap Lingkungan di Desa Lodaya

 



Loetju.idDesa Lodaya, Kecamatan Randudongkal, Kabupaten Pemalang menjadi pusat perhatian dalam penanganan masalah sampah, berkat program kerja Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari mahasiswa Universitas Diponegoro (Undip). Mahasiswa KKN Undip telah meluncurkan inisiatif yang bertujuan untuk mengatasi dampak negatif dari masalah sampah yang telah mengganggu kesejahteraan masyarakat setempat.

Latar belakang program ini berakar pada situasi kritis di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Pesalakan, yang telah menjadi lokasi pembuangan sampah utama seluruh Kabupaten Pemalang selama 30 tahun terakhir. Overload di TPA Pesalakan mencapai puncaknya pada tahun 2023, menyebabkan kesulitan besar bagi warga Desa Lodaya dalam mengelola sampah akhir. Dalam situasi ini, warga terpaksa menghadapi satu-satunya pilihan mereka: membakar sampah. Namun, praktik pembakaran sampah ini tidak hanya mencemari udara, tetapi juga menyebabkan pencemaran pada tanah dan air.

Untuk mengatasi permasalahan ini, KKN Undip mengadakan pelatihan pengelolaan sampah di Desa Lodaya, dengan fokus pada anak-anak SD. Melalui kegiatan ini, mereka bertujuan untuk membekali generasi mendatang dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk memilah sampah organik dan anorganik.

Salah satu langkah penting yang diambil adalah pembentukan bank sampah untuk sampah anorganik. Dalam kerja sama dengan pihak pengepul, seperti pihak sekolah dan pengepul lokal, sampah anorganik, terutama plastik, dikumpulkan dan dijual ke pengepul. Keuntungan dari penjualan sampah tersebut akan masuk ke kas sekolah, sementara pengepul juga mendapat keuntungan dari terkumpulnya sampah plastik yang dapat didaur ulang.
Tidak hanya itu, program ini juga mencakup sosialisasi tentang manajemen bank sampah kepada pengepul, sehingga memastikan kesinambungan dan efektivitas dari upaya ini dalam jangka panjang.

Kepala Sekolah SDN 01 Lodaya juga menyampaikan apresasi atas kegiatan tersebut, “Kami sangat mendukung inisiatif yang dilakukan oleh mahasiswa KKN Undip dalam memberikan pelatihan pemilahan sampah kepada siswa-siswi SD di Desa Lodaya. Program ini tidak hanya memberikan pengetahuan praktis kepada anak-anak tentang pentingnya pengelolaan sampah, tetapi juga memberikan peluang untuk meningkatkan kesadaran lingkungan di kalangan generasi muda.”

Melalui langkah-langkah praktis ini, diharapkan Desa Lodaya dapat menciptakan budaya pengelolaan sampah yang berkelanjutan, membantu mengatasi masalah sampah secara efektif, dan melindungi lingkungan hidup untuk generasi mendatang. Inisiatif dari mahasiswa KKN Undip merupakan contoh nyata dari tanggung jawab sosial universitas dalam menjawab tantangan lingkungan saat ini.




Editor:
Achmad Munandar

Bagikan artikel ini

Jangan lupa komen ya Guys..